Selasa, 01 Oktober 2024. Dinas Kesehatan Kabupaten Manggarai Barat melaksanakan Monitoring dan Evaluasi (Monev) Lintas Bidang di Puskesmas Golo Welu. Monev dipimpin langsung oleh Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Manggarai Barat Adrianus Ojo. Monev diawali dengan sapaan awal dari Kepala Puskesmas Golo Welu, Yoseph Sudi. "Kami menyampaikan terima kasih banyak kepada Bapak Kepala Dinas Kesehatan beserta Tim Monev Dinkes, hari ini datang mengunjungi kami, memonitor mengevaluasi kami lebih dekat dan lebih akrab, hati kami bahagia mendapat kesempatan yang istimewa dievaluasi serta mendapatkan penilaian langsung oleh Bpk Kepala Dinas beserta teman-teman bidang terhadap kinerja program kesehatan yang telah dilakukan oleh seluruh SDM yang ada di Puskesmas ini, apakah sesuai tidak dengan rencana awal, masalah dan kendala yang terjadi di puskesmas dalam pelaksanaan program, "ucap Kapus. Kepala Puskesmas Yoseph berharap dari pertemuan ini dapat memberikan rekomendasi untuk perbaikan dan pengembangan program di hari-hari selanjutnya. Beberapa hal disampaikan oleh Kepala Puskesmas :
- Jenis ketenagaaan di puskesmas : sudah memenuhi 9 jenis tenaga kesehatan minimal, untuk tenaga di desa mayoritas dibiayai oleh dana desa. dan meminta realisasi usulan empat tenaga non kesehatan seperti pemasak, tukang cuci, kebersihan dan security.
- Pelaksanaan Imunisasi Polio dosis 1 dan 2
- Operasi Timbang September 2024
- Pemantauan ibu hamil dan bayi resiko tinggi
- Integrasi Layanan Primer
- Kondisi terkini fisik bangunan puskesmas
- Kendala dalam aplikasi.
Dalam arahannya menyampaikan beberapa hal, antara lain : Simabaresti, Imunisasi Polio, Operasi Timbang September 2024, Pembinaan Mutu Puskesmas, Intervensi Spesifik Stunting, Perencanaan BOK Puskesmas 2025.
Viktroia Sinar selaku perwakilan dari bidang Kesmas juga menyampaikan terkait konsistensi penginputan data ibu hamil di aplikasi eKohort. Yetty Maryana selaku perwakilan dari Sekretariat juga menyampaikan terkait Laporan SPM.